Rabu, 24 Oktober 2012

Indahnya Persahabatan Kita

           Di setiap perpisahan pasti ada pertemuan. Kata-kata ini mungkin terasa janggal. Tapi tanpa disadari hal ini yang sering terjadi pada diriku.
           Di setiap jenjang pendidikan, Alhamdulillah aku memiliki sahabat  seiring sejalan yang memberikan berbagai warna dalam hidup. Namun, setiap kali kelulusan tiba, tali persahabatan itu merenggang. Setiap kali terjadi perenggangan, Allah dengan kuasa-Nya selalu mempertemukan aku dengan sahabat-sahabat baru yang tak kalah baiknya.
            Setelah perpisahan SMA waktu itu, sahabat-sahabatku merantau ke berbagai kota di Nusantara untuk melanjutkan pendidikan mereka. Awalnya aku merasa kehilangan dan berharap mereka kembali lagi, kembali seperti yang dulu, kembali memberikan perhatian kepadaku. Hal ini agak sulit, dengan kenyataan mereka berada jauh di mata dan memiliki kesibukan masing-masing.
            Allah tak membiarkanku merasa kesepian tanpa sahabat. Allah menakdirkanku bertemu dengan sahabat baru di bangku perkuliahan. Persahabatan yang awalnya berenam, berdelapan, berduabelas, hingga sekarang, bertingabelas. Mungkin ini jumlah yang banyak untuk dikatakan sebagai sahabat. Tapi itulah kenyataannya. Aku memiliki dua belas sahabat. Dua belas sahabat yang memiliki pemiikiran masing-masing di kepalanya.
           Beragam karakter yang ada membuat persahabatan ini terasa indah. Terkadang kita tertawa, bercengkrama, berselisih, dan bahkan menangis bersama. Selalu saja ada bahan yang ditertawakan, walaupun yang jadi bahan tertawaan itu diri kita sendiri. Setiap hari ulang tahun dari salah seorang di antara kita tiba, kita selalu merayakannya bersama, walaupun sederhana. Ketika salah satu di antara kita goyah, kita berusaha menguatkannya. Ketika salah satu di antara kita rapuh, selalu ada tangan lembut yang menenangkan. Ketika kita tak bersama, selalu ada kerinduan yang menyelimuti, walaupun hanya berpisah sebentar saja.
             Ini semua terasa indah. Indahnya persahabatan kita, membuat aku selalu merindukannya. Terima kasih Allah atas nikmat-Mu yang indah ini :)